hwachae - www.healthnote25.com |
Hwachae (화채) adalah minuman tradisional khas Korea yang terbuat dari
sari buah-buahan. Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat hwachae adalah buah
stroberi, persik dan jeruk. Sari yang digunakan untuk bahan pemanis antara lain
omija (sejenis buah tanaman liar), madu, dan buah herbal.
Hwachae diberi hiasan
pelengkap seperti bunga azalea pada saat musim semi, kelopak bunga mawar di
saat musim panas dan buah pir pada musim gugur. Hiasan buah atau bunga dapat
pula digantikan dengan kue beras atau mie dari pati yang bergizi.
Omija lebih disukai karena
memiliki rasa manis dan asam serta khasiatnya yang bermanfaat untuk menambah
energi. Untuk memaksimalkan rasa buahnya, omija direbus sehingga menghasilkan
rasa asam dan pahit.
hwachae - www.healthnote25.com |
Pada musim gugur, hwachae
dibuat dengan menggunakan sari jeruk yang manis. Bahan pelengkapnya adalah
potongan buah jeruk dan pir, kemudian diberi gula atau madu sebagai pemanis.
Sebagai hiasan, ditambahkan pula biji-bijian seperti kacang cemara. Jenis
minuman hwachae lain adalah sunchae (lili air), waegamja (ubi jepang), pokbunja
(beri hitam), sansa (buahhawthorn merah), karyeon (lotus), dan tuchung.
0 Comments:
Post a Comment